Metropolis

Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi Sabet Penghargaan CSR Award 2024 dari Pemkot Makassar

136
×

Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi Sabet Penghargaan CSR Award 2024 dari Pemkot Makassar

Sebarkan artikel ini
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi meraih penghargaan CSR Award Tahun 2024 dari Pemerintah Kota Makassar.

KORANHeadline.com, Makassar – PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung pembangunan berkelanjutan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Hal ini dibuktikan dengan diraihnya penghargaan CSR Award Tahun 2024 dari Pemerintah Kota Makassar dalam kegiatan “Refleksi Akhir Tahun Pemerintah Kota Makassar Tahun 2024″ yang berlangsung pada Jumat (27/12) di Hotel Four Point By Sheraton Makassar.

Penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi atas kontribusi Pertamina Patra Niaga Sulawesi dalam mendukung program-program sosial dan lingkungan di Kota Makassar. Salah satu program unggulan yang menjadi sorotan adalah Sekolah AnaK Percaya Diri (SAPD), yang telah memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat.

Baca Juga :  Jasa Raharja Sultra Bersama Mitra Terkait Rapat Forum Komunikasi Lalu Lintas Kota Kendari Bahas Kamseltibcar

Sr Supervisor CSR and SMEPP Sulawesi, Galarizky Wiragaharu Putra, yang hadir menerima penghargaan mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan ini.

“Penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan atas kerja keras Pertamina dalam menjalankan program TJSL yang berkelanjutan. Kami berkomitmen untuk terus berkontribusi pada pembangunan sosial, ekonomi, dan lingkungan, khususnya di Kota Makassar,” ujar Galarizky.

Wali Kota Makassar, Ir. H. Moh. Ramdhan Pomanto, mengapresiasi peran aktif Pertamina dalam mendukung pembangunan kota. “Kami berharap sinergi antara pemerintah dan pihak swasta seperti Pertamina terus berlanjut untuk menciptakan dampak positif yang lebih besar bagi masyarakat,” ujar Ramdhan.

Baca Juga :  Raup 12.211 Suara, Tim Brigade Optimis Hj Gunartin Melenggang ke Parlemen Provinsi

“Dalam setahun ini kita melihat diri kita, refleksi, bercermin apa yang kita buat selama setahun. Secara ritual sejak periode pertama. Kami melaksanakan ini sebagai evaluasi kita terhadap kinerja, baik dari dalam maupun dari luar. Bahkan evaluasi dari penilaian masyarakat,” tambahnya.

Diketahui terdapat 10 Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Berkelanjutan yang dilaksanakan oleh PT Pertamina Patra Niaga Sulawesi terkhusus di wilayah Kota Makassar. Diantaranya adalah Sekolah Anak Percaya Diri, Berkasih Untuk Berkreasi, Home Industri Diversifikasi Limbah Pangan Organik, Tamalabba Organic Center, Sekolah Digital Tamalabba, Perempuan Sejahtera Gusung, SEHATI, Vocational Training ujung Tanah, Kampung Berlian, dan Ecoeduwisata Mangrove. Program program ini juga sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals) yang telah dicanangkan oleh Pemerintah.

Baca Juga :  Rifka Kost Salurkan Daging Kurban ke Masyarakat, Wujud Kepedulian di Hari Raya Idul Adha

Area Manager Communication, Relations, & CSR Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw, mengatakan melalui penghargaan ini, Pertamina semakin termotivasi untuk meningkatkan implementasi program CSR yang berorientasi pada keberlanjutan. “Hal ini sejalan dengan visi perusahaan untuk memberikan energi yang membawa manfaat bagi masyarakat Indonesia,” ujarnya.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan dan produk Pertamina, masyarakat dapat mengakses website mypertamina.id, media sosial @pertaminasulawesi dan @mypertamina, atau menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135. (red/id)













Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!