Politik

KPU Sultra Beri Penghargaan kepada Penyelenggara Daerah dan Panitia Pemilihan Kecamatan Terbaik

18
×

KPU Sultra Beri Penghargaan kepada Penyelenggara Daerah dan Panitia Pemilihan Kecamatan Terbaik

Sebarkan artikel ini
KPU Sultra beri penghargaan kepada KPU Kabupaten/Kota dan PPK terbaik atas kinerja dalam menyukseskan Pilkada 2024.

KORANHeadline.com, KENDARI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Tenggara (Sultra) memberikan memberikan penghargaan kepada KPU Kabupaten/Kota dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) terbaik atas kinerja dalam menyukseskan Pilkada 2024.

Ketua KPU Sultra, Asril, menyampaikan penghargaan ini sebagai bentuk evaluasi objektif terhadap pelaksanaan tahapan pemilihan. “Apresiasi diberikan atas dedikasi dan komitmen tinggi dalam menjaga kualitas dan integritas pemilihan,” terang Asril.

“Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemilu dan Pilkada mendatang,” tambah Asril kepada media disela kegiatan Rapat Konsolidasi Evaluasi Hasil Pilkada 2024..

Berikut daftar KPU Kabupaten/Kota dan PPK yang menerima penghargaan berdasarkan berbagai kategori,

Baca Juga :  Tujuh Kabupaten Perpanjang Masa Pendaftaran PPK

Kategori KPU Kabupaten/Kota Terbaik:
Pengelolaan Teknis Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 yakni KPU Kabupaten Buton, KPU Kabupaten Muna Barat, KPU Kota Baubau

Teknis Pilkada 2024, KPU Kabupaten Kolaka Utara, KPU Kabupaten Kolaka, KPU Kabupaten Buton Utara.

Tingkat Partisipasi Tertinggi Pilgub Sultra 2024, KPU Kabupaten Konawe Utara, KPU Kabupaten Konawe Kepulauan dan KPU Kabupaten Buton Utara.

Penata Kelolaan Logistik Pemilihan 2024, KPU Kabupaten Muna, KPU Kota Baubau, KPU Kabupaten Konawe.

Manajemen Penyelesaian Permasalahan Hukum Pilkada 2024, KPU Kabupaten Buton, KPU Kabupaten Bombana dan KPU Kota Baubau

Pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Pilkada 2023, KPU Kabupaten Konawe Utara, KPU Kota Baubau dan KPU Kabupaten Konawe.

Baca Juga :  Kesiapan Jelang Pilkada, KPU Sultra Rakor Penanganan Pelanggaran Administrasi Pemilihan

Pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum 2024, KPU Kabupaten Konawe Utara, KPU Kabupaten Bombana dan KPU Kabupaten Muna.

Perencanaan Anggaran 2024, KPU Kabupaten Kolaka, KPU Kota Kendari dan KPU Kabupaten Konawe Utara

Pemutakhiran Data Pemilih Pilkada 2024 (Wilayah Pemilih < 100.000), KPU Kabupaten Kolaka Utara, KPU Kabupaten Buton Utara dan KPU Kabupaten Konawe Utara. Pemutakhiran Data Pemilih 2024 (Wilayah Pemilih > 100.000), KPU Kabupaten Konawe Selatan, KPU Kabupaten Bombana dan KPU Kabupaten Kolaka

Tercepat Pengunggahan 100% Hasil Pilgub Sultra 2024 (Si Rekap), KPU Kabupaten Konawe Kepulauan, KPU Kabupaten Kolaka Timur, KPU Kabupaten Kolaka Utara.

Baca Juga :  KPU Kendari Siap Rekrut 3.675 Anggota KPPS, Berikut Tahapan Pendaftarannya

Tercepat Pengunggahan 100% Hasil Pilbup/Pilwalkot 2024 (Si Rekap), KPU Kabupaten Kolaka Timur, KPU Kabupaten Kepulauan dan KPU Kabupaten Buton Utara

Pengelolaan Keuangan Pilkada 2024, KPU Kabupaten Muna, KPU Kabupaten Kolaka, KPU Kabupaten Kolaka Utara.

Paling Koperatif Pengelolaan Data Keuangan, KPU Kabupaten Bombana, KPU Kabupaten Konawe Utara dan KPU Kabupaten Buton Utara.

Kategori Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Terbaik Pengelolaan LPJ SAKIP Badan AdHoc Pilkada 2024, PPK Kecamatan Mawasangka Timur, Kabupaten Buton Tengah, PPK Kecamatan Wangi-Wangi Selatan, Kabupaten Wakatobi dan PPK Kecamatan Aere, Kabupaten Kolaka Timur. (red/id)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *