KORANHeadline.com, KENDARI – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari melalui Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) hari ini secara resmi membuka perlombaan Cipta Menu Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) Berbasis Pangan Lokal tingkat Kota Kendari.
Kepala Dinas Ketapang, Abdul Rauf, kemarin mengatakan bahwa lomba B2SA bekerjasama dengan TP-PKK Kota Kendari akan dibuka secara langsung oleh Pj Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu.
Katanya, lomba cipta menu pangan lokal ini merupakan salah satu upaya untuk memperkuat ketahanan pangan keluarga ditengah kondisi menghadapi fenomena alam el nino.
“Lomba ini akan diikuti 11 kecamatan. Mereka nantinya akan menampilkan sajian makanan produk lokal. Apakah itu olahan dagu, umbi umbian ataukah olahan ikan. Acaranya di Hotel Zahra,” terang Rauf.
Mantan Kadis Sosial menambahkan untuk mengantisipasi gejala fenomena alam elnino, pihaknya tengah mengagas sejumlah program strategis yang langsung menyentuh masyarakat.
“Seperti gerakan pasar pangan murah. Kemudian kita juga melakukan pemantauan komiditas pangan di pasaran. Termasuk membuat neraca pangan untuk mengetahui kebutuhan pangan Kota Kendari. Itu tugas pokok kita,” pungkas Rauf. (red/id)